|
:: Menteri Agama Suryadharma Ali Menanggapi Wartawan di Bogor (11/4) :: |
Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII)
meresmikan berdirinya Majelis Taujih Wal Irsyad yang bertugas melakukan
analisis terhadap dinamika kehidupan berbangsa dan beragama melalui
telaah Alquran dan Alhadits untuk menyelesaikan berbagai problema yang
dihadapi umat Islam.
Peresmian berdirinya majelis itu dilakukan
oleh Menteri Agama Suryadharma Ali sekaligus membuka Rapat Kerja
Nasional (Rakernas LDII) di IPB International Convention Center, Bogor,
Jabar, Rabu (11/4).
Pada kesempatan itu Menteri Agama
Suryadharma Ali yang didampingi Ketua Umum DPP LDII Prof Dr Abdullah
Syam, menyambut baik berbagai kegiatan positif LDII yang diharapkan
dapat menghapus stigma yang muncul Indonesia saat ini dianggap
menghambat kebebasan untuk memeluk agama.
Siaran pers Humas LDII
yang diterima di Jakarta, Rabu, menyebutkan, Rakernas LDII di Bogor,
11--12 April 2012 itu mengambil tema "Pengembangan SDM profesional
religius untuk Indonesia sejahtera, demokratis dan berkeadilan sosial"
dan bertujuan untuk membuat program prioritas yang disesuaikan dengan
dinamika sosial, politik dan ekonomi yang terjadi di tanah air.
Program-program itu nantinya mengerucut pada pembentukan sumber daya
manusia yang profesional dan berakhlak mulia.
Dalam Rakernas LDII
juga memberikan penghargaan kepada sejumlah tokoh yang memberikan
kontribusi nyata dalam dakwah bil hal, di antaranya Gubernur Sulsel
Syahrul Yasin Limpo dan Gubernur Sultra Nur Alam (untuk pengembangan
wisata bahari); Ketua PBNU Prof Dr Aqil Siradj ( untuk ukhuwah
Islamiyah dan wawasan kebangsaan); Prof Dr Malik Fajar (untuk
pengembangan pendidikan); dan Bupati Ogan Komering Ilir Ishak Mekki
(untuk pembangunan pertanian).
Menurut Abdullah Syam, bahawa
penghargaan itu terkait dengan komitmen LDII untuk melakukan kampanye
Green Dakwah yaitu dakwah yang mengedepankan, yaitu pertama dakwah
berdasarkan Alquran dan Alhadits; kedua, kesalehan sosial dan dakwah
dengan santun dan sejuk; ketiga, dakwah yang membawa kemaslahatan umat;
keempat, dakwah dengan melakukan penghijauan dengan dasar bahwa menanam
pohon adalah sedekah; kelima, tasamuh atau saling mengenal; keenam,
saling memahami; ketujuh, saling menolong dan memahami.
"LDII
ingin agar umat Islam di Indonesia memiliki kesalehan sosial dan
kemandirian individu. Untuk mencapainya LDII telah bekerjasam dengan
ormas lainnya seperti PBNU,” katanya.
Abdullah menambahkan,
LDII merupakan organisasi masyarakat berbasis agama Islam secara
struktural memiliki 33 DPD provinsi, 353 DPD Kota/Kabupaten, 4.500
pengurus cabang (PC ) dan pengurus anak cabang (PAC) seluruh Indonesia.
LDII sangat menjunjung kerukunan umat dan kesatuan NKRI bertujuan
meningkatkan peradaban hidup, harkat, dan martabat dalam kehidupan
bermasyarakat, berbangsa dan bernegara turut serta dalam pembangunan
manusia Indonesia seutuhnya. LDII mendukung terwujudnya masyarakat
madani yang demokratis, berakhlaq mulia, sadar akan harga diri bangsa
dan berkeadilan social berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
Berikut susunan kepengurusan Majelis Taujih Wal Irsyad :
KOMPOSISI DAN PERSONALIA
MAJELIS TAUJIH WAL IRSYAD - LEMBAGA DAKWAH ISLAM INDONESIA
Ketua merangkap Anggota : KH. Kasmudi Ash Shidiqi, SE,M.Ak
Wakil Ketua merangkap Anggota : KH. Saifuddin, ES. S.Pd.I
Wakil Ketua Merangkap Anggota : KH. Kholil Bustomi Al-Hafidz
Wakil Ketua Merangkap Anggota : KH. Abdul Aziz Ridwan Al-Hafidz
Sekretaris merangkap Anggota : KH. Muhammad Fadeli AS.
Wakil Sekretaris merangkap Anggota : KH. Aceng Karimullah, BE, SE.
Wakil Sekretaris merangkap Anggota : KH. Ritafa Zunit Saifullah, S.Pd.I
Wakil Sekretaris merangkap Anggota : KH. Syaiful Akbari Hafiluddin, S.Pd.I
Anggota : :
1. KH. Abdussobur Ridwanillah, S.PD.I
2. KH. Abdul Hakim Mulyono, Bc,TT
3. KH. Sholihun Usman
4. KH. Muhammad Thohir Abdussalam
5. KH. Ikhwan Abdillah, SH.MM
6. KH. Abdurrahman Fawaz, S.Pd.I
7. KH. M. Taufiqurrahman, S.Pd.I
8. KH. Wahyu Abdurrahman, S.Pd.I
9. KH. Abdul Fatah, S.Pd.I
10. KH. Abdulloh Mas’ud Al Hafidz
11. KH. Saifurrohman N.H Al Hafidz
12. KH. Abdul Barri, B E S, Al Hafidz
13. KH. Ahmad Fawaz Al Hafidz
14. KH. M. Irsyad Rosyidi, S.Pd.I
15. KH. A.R Amirudin, BA
16. KH. Ubaidillah Al Hasaniy, SE, M.HI
17. KH. Rizqon Nawaf P.J
KOMPOSISI DAN PERSONALIA
DEWAN PAKAR - LEMBAGA DAKWAH ISLAM INDONESIA
I. Bidang Konsepsi Pembangunan
- 1. Dr. Sanusi Fattah
- 2. Dr. Ardito Binadi
- 3. Brigjen TNI (Purn) Ir. Agus Susarso, MEng, MSc.
- 4. Dr. Bambang Kusumanto, MSc
II. Bidang Pertanian dan Perkebunan
- 1. Prof. Dr. Jamsari
- 2. Ir. Arif Iswanto, MSc
- 3. Prof Dr. Satrias Ilyas
- 4. Dr. Krisna Purnawan Chandra, MSc
III. Bidang Kesehatan, Gizi, Pangan, Farmasi dan Kedokteran
- 1. Prof. Dr. dr. Ariyanto Harsono, SP
- 2. Dr. Dedin Finatsyatul R. MKes.
- 3. Prof. Dr. dr. Dadang Syarif Hidayat
- 4. Prof. Dr. drg. Oktavia
- 5. Prof. Dr. H. Karsono, MSc.
IV.Bidang Sumber Daya Alam, Kehutanan dan Lingkungan Hidup
- 1.Dr. Darji
- 2.Dr. Radjab Tampubolon
- 3.Dr. Ir. Hj. Rukmini AR, MSi
V. Bidang Energi
- 1. Prof. Dr. Rudy Setiabudi, MSc
- 2. Dr. Wahyudi, MSc
VI. Bidang Perindag
- 1. Ir. Zainal Asyikin Abbas
- 2. Dr. Agita Muhammad, MSc
- 3. KH. Muhammad Thohir Abdussalam, MSc
- 4. Dr. Ir. Rubiyo, MSi
VII.Bidang Pendidikan
- 1. Drs. A. Suarno, MM
- 2. Prof. Dr. Tirta
- 3. Drs. Thoyibun, MPd
- 4. Prof. Dr. hariyanto, MPd
VIII.Bidang Komunikasi dan TIK
- 1. Ir. Wahyu Dirgantoro
- 2. Endang Tri Hastuti Aselina, MBA
- 3. Lukman Abdul Fattah, SSi
- 4. Dr. Joko Susanto
IX.Bidang Manajemen dan Keuangan
- 1. A. Kuncoro, SE, MBA
- 2. M. Taufik Darmansyah, SE
X.Bidang Psikologi
- 1. Dr. Ade Amarina Arianto, MSc
- 2. Dra. Nana Maznah, MSi
- 3. Dra. Sri Tresnahati, MSi
- 4. Dra. Betty Sugihartati
- 5. Dewi Ilma Antawati, SSPSi, MPSi
XI.Bidang Sospolbud
- 1. Prof. Dr. Singgih Tri Sulistyo, MHum
- 2. Laksamana TNI (purn) Dr. Ir. H. Udan Biantoro
- 3. Laksda TNI (purn) H. Sugiyono, SE, SIP
XII.Bidang Kelautan dan Perikanan
- 1. Ir. Iwan Mulyana, MM
- 2. Ir. Basyari, MSi
- 3. Ir. Maman Surahman, MSi
- 4. Ir. Turitan Indaryo, MEng
XIII.Bidang Hukum dan Perundang-Undangan
- 1. Drs. Subianto, SH, MHum, MKn
- 2. Dadang Fuad, SH
- 3. Nurhadi, SH, MKn
- 4. Drs. H. RBM Rofiq Kusumodilogo, SH, MM
- 5. Dr. Yuli
Sumber : http://kotabogor.ldii.or.id